8 Tips Jitu agar Blog Cepat diterima Google Adsense

Untuk diterima google adsense, tidaklah seperti membalikkan kedua telapak tangan. Harus disertai dengan usaha yang keras. Jika Anda pernah berputus asa karena selalu ditolak oleh google adsense maka Anda tidak perlu berkecil hati. Pada kesempatan kali ini, penulis akan memberikan tips jitu agar blig Anda bisa cepat diterima google adsense. Tips jitu tersebut antara lain:

1. Usahakan Template Blog  Anda Simple

Template blog Anda tidak perlu memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi. Atau dengan kata lain, usahakan template blog Anda simple sebab Google lebih menyukai template yang simple, seo friendly, dan responsive.

2. Usahakan Anda melakukan SEO on Page yang baik

Tips yang kedua ini sangat penting dan perlu untuk Anda lakukan. Usahakan sebelum Anda mendaftar di google adsense maka Anda melakukan SEO on Page terlebih dahulu.

3. Artikel yang Anda buat berkualitas dan asli karya Anda

Tips ketiga ini wajib Anda cermati dan lakukan. Jangan sekali-kali membuat artikel hasil copas dari blog lain. Jika artikel Anda terbukti plagiat maka kemungkinan besar blog Anda akan ditolak oleh google adsense.

Baca Juga : Cara agar Artikel Cepat Terindeks Mesin Pencari Google

4. Isi situs Anda harus layak menurut peraturan google adsense

Isi situs Anda wajib memenuhi persyaratan-persyaratan yang telah ditentukan oleh google adsense. Persyaratan-persyaratan tersebut antara lain:
  • Anda wajib memiliki konten sendiri dari awal. Hal ini mencakup mulai dari situs, blog, atau konten asli lainnya.
  • Konten yang Anda buat wajib mematuhi kebijakan Program Adsense
  • Usia Blogger minimal 18 tahun (Jika Anda berusia di bawah 18 tahun maka anda dapat meminta orang tua atau wali untuk mendaftar di adsense menggunakan akun google mereka. Jika akun disetujui maka pembayaran akan diserahkan kepada orang tua/wali yang bertanggung jawab atas situs tersebut).
5. Saat masa review google, usahakan Anda selalu update artikel secara konsisten

Saat masa review google, Anda harus tetap menulis artikel secara konsisten. Jika Anda biasanya hanya menulis 1 artikel tiap hari maka tingkatkanlah menjadi 2-3 artikel. Selain itu, jangan sekali-kali Anda membuat artikel dengan copas dari blog lain agar peluang untuk diterima google adsense semakin terbuka luas.

6. Anda lebih baik mendaftar google adsense melalui blog

Biasanya para blogger mendaftar langsung di situs google adsense. Namun alangkah baiknya, jika Anda mendaftar melalui blog.
7. Sajikan navigasi blog yang baik

Banyak blogger yang ditolak oleh google adsense karena navigasi blognya buruk. Oleh karena itu, sebelum Anda mendaftar google adsense maka lebih baik Anda memperhatikan navigasi blog Anda terlebih dahulu. Jika navigasi blog Anda benar-benar sudah baik, maka tidak ada salahnya jika Anda langsung mendaftar google adsense.

8. Usahakan Anda selalu memeriksa kesehatan situs Anda

Ketika masa review, periksalah kesehatan situs Anda dan usahakan blog Anda bersih dari error. Selain itu, usahakan di dalam blog Anda tidak terdapat page note found 404.

Itulah 8 tips yang bisa Anda lakukan agar blog Anda cepat diterima google adsense. Jika Anda ingin cepat diterima google adsense maka kuncinya adalah ketekunan dan kesabaran dalam mengelola blog dan jangan pernah putus asa.

Comments

Popular posts from this blog

7 Penyedia Jasa Iklan Alternatif Adsense yang Terbukti Membayar

6 Cara Mendapatkan Backlink Berkualitas untuk Blog

7 Niche Blog Terpopuler dan Banyak Dicari

Mengenal Lebih Jauh tentang Google Adsense

Cara Memunculkan Menu Penghasilan Adsense di Blogger